
MAROS, LINKSULSEL.COM– Gubernur Sulawesi Selatan, Prof HM Nurdin Abdullah menghadiri olahraga bersama TNI-Polri, dalam rangka Hari Bhayangkara Ke-73 Tahun di Mayonif Para Raider 432/3/3 Kostrad Kabupaten Maros, Jumat (5/7). Selain Gubernur Sulsel, hadir juga Kapolda Sulsel Irjend Pol Hamidin, Pangdiv 3 Kostrad Mayjen TNI Ahmad Marsuki, Danlanud Hasanuddin Marsma TNI Hendrikus Haris Haryanto, Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Budi Sulistijono dan 2.000 personil gabungan TNI-Polri.
Dalam kegiatan ini, dilaksanakan jalan santai bersama, olahraga bersama, pemotongan tumpeng, games dan pemberian doorprize.
Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah, mengapresiasi kegiatan yang digelar TNI-Polri.
Sementara, Kapolda Sulsel menyampaikan, pasca pelaksanan pesta demokrasi, situasi keamanan Sulsel berjalan dengan kondusif. Situasi yang kondusif di Sulsel tidak lepas karena sinergitas TNI-Polri berjalan dengan baik.
Editor: Henny