• Prof Andalan Resmi Dilantik, Ini Harapan KNPI Sulsel
    Oleh | Rabu, 5 September 2018 | 13:37 WITA

    MAKASSAR, LINKSULSEL.COM – Ketua KNPI Sulsel Imran Eka Saputra mengucapkan selamat atas pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel terpilih, Prof Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman yang telah dilantik secara resmi di Istana Negara Jakarta, Rabu (5/9/2018).

    Imran menitip harapan besar untuk membawa Sulawesi Selatan ini menjadi lebih maju dan sejahtera mendatang.

    “Kami mewakili pengurus KNPI Sulsel mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan bapak Gubernur Sulsel yang baru,” ungkap Imran saat dihubungi.

    Ia pula berharap agar sinergitas pemuda dan Pemerintah Sulsel yang baru bisa terjalin dengan baik.

    “Kami pemuda berharap Gubernur dapat bersinergi untuk menciptakan pemuda yang berperadaban mandiri dan kreatif,” harap Imran.

    Selain Gubernur Sulsel ada 9 Gubernur di Provinsi yang lain juga resmi dilantik hari ini.

    Reporter: Ahmad Rusli

    Editor: Heny