• Dekranasda Sulsel Pamerkan Aneka Kerajinan Sutera di Femme 2019
    Oleh | Selasa, 9 April 2019 | 15:06 WITA

    MAKASSAR, LINKSULSEL.COM- The 14th International Women’s Exhibition (FEMME) and The 5th of Celebes Beauty Fashion Week (CBFW) 2019 telah berakhir. Gelaran fesyen terbesar di Sulsel ini ditutup dengan spektakuler.

    Acara ini menghadirkan karya desainer nasional dan Sulsel. Diantaranya, Hengki Kawilarang, Mayaratih dan Jeny Tjahyanti. Desainer asal Jepang, Steven Tach juga menampilkan karyanya.

    Selain itu, juga menampilkan stan-stan butik dan galeri. Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Sulsel juga ikut terlibat, dengan menampilkan sutera asal Sulsel.

    “Kami hadirkan dari UKM-UKM seSulsel, sutera Sengkang, banyak juga dari desainer-desainer yang kita pajang,” kata Ketua Koordinator Femme untuk Dekranasda Sulsel, Nur Hana.

    Selain itu, Dekranasda juga menggelar lomba kreasi sutera. Menghadirkan peserta dari 24 kabupaten/kota serta dari organisasi lainnya.

    “Femme menggandeng Dekranasda untuk acara ini. Agar masyarakat tahu, karya-karya UKM kita,” ujarnya.

    Chairwoman Femme, Icha AZ Lili, mengatakan, kegiatan ini diterima baik oleh masyarakat Sulsel. Bukan hanya dari Kota Makassar tetapi luar Sulsel.

    “Kami akan menghadirkan konsep dan tema yang lebih baik lagi,” sebutnya.

    Kegiatan ini di buka oleh oleh Ketua Dekranasda Sulsel Lies F Nurdin dan ditutup Ketua Dekranasda Kota Makassar, Indira Jusuf Ismail.

     

     

     

    Editor: Henny