• Turut Berduka Cita, Ketua Bhayangkari Gowa Melayat ke Kediaman IYL
    Oleh | Kamis, 1 Agustus 2019 | 16:06 WITA

    MAKASSAR, LINKSULSEL.COM- Berbagai pihak dan tokoh masyarakat kini terus bergantian berdatangan untuk melayat jenazah Almarhum Dr. H. Ichsan Yasin Limpo, yang disemayamkan di rumah duka di Jalan Haji Bau Kota Makassar, Kamis 1 Agustus pagi.

    Tak luput pula hadir, Ketua Bhayangkari Cabang Gowa Ny. Oni Shinto Silitonga bersama Ketua Persit Kodam 1409 Gowa Ny. Nila Subekhi untuk melayat almarhum yang merupakan mantan Bupati Gowa periode 2005-2015 ini sekaligus ayahanda dari Bupati Gowa Adnan Purichta IYL.

    Dengan mengenakan pakaian putih disertai selendang hitam, istri dari Kapolres Gowa ini pun terlihat berdiri di samping jenazah Almarhum, seraya mengirimkan doa.

    Saat ditemui, Ketua Bhayangkari Cabang Gowa Ny. Oni mengungkapkan kedatangannya sebagai wujud empati sekaligus untuk mengungkapkan rasa turut berduka cita. “Kami segenap keluarga besar Bhayangkari Cabang Gowa mengungkapkan turut berduka cita sedalam-dalamnya. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kekuatan,” ungkapnya.

    Adapun Almarhum Ichsan Yasin Limpo ini wafat diusianya yang ke-58 tahun, tepanya pada Selasa (30/07) pagi waktu Tokyo kemarin, atas penyakit yang dideritanya.

     

     

     

    Editor: Jesi Heny