
GOWA, LINKSULSEL.COM- Memasuki bulan suci Ramadhan 1440 H, Polres Gowa kini memberlakukan perubahan jadwal untuk pelayanan SIM (Surat Izin Mengemudi) dan SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian), yang kini mundur dari biasanya.
Perubahan jadwal pelayanan tersebut mengacu pada Surat Telegram Kapolri dengan Nomor : ST / 1236 / IV / KEP / 2019 tanggal 30 April 2019 terkait penetapan jam kerja selama bulan Ramadhan.
“Selama bulan Ramadhan, jadwal pelayanan SIM di Polres Gowa akan mundur dari biasanya, sesuai dengan Surat Telegram terkait penetapan jam kerja,” kata Kasat Lantas Polres Gowa Iptu Hasrawati, saat dikonfirmasi.
Adapun jadwal pelayanan di Polres Gowa ini akan memberlakukan enam hari kerja, yakni Senin – Kamis dan Sabtu dibuka pada pukul 08.00 wita hingga 14.00 wita, dengan waktu istirahat diberi jeda selama 30 menit, yakni dari pukul 12.00 wita hingga 12.30 wita.
Sedangkan untuk hari Jumat, pelayanan akan dimulai pada pukul 08.00 wita hingga 14.30 wita, dengan waktu istirahat antara pukul 11.30 wita hingga 12.30 wita.
“Perubahan jadwal pelayanan ini seiring dengan pelaksanaan ibadah di bulan Ramadhan bagi umat muslim. Untuk itu, masyarakat yang akan memanfaatkan layanan, mohon bisa menyesuaikan,” ujar Kasat Lantas Polres Gowa.
Sementara itu, hal yang sama juga diucapkan oleh Kasat Intelkam Polres Gowa Iptu Wily Yulistyo yang membenarkan perihal perubahan jadwal terhadap pelayanan SKCK.
“Kami harap, masyarakat pemohon dapat menyesuaikan dengan jadwal pelayanan yang kini diberlakukan selama bulan Ramadhan,” ucapnya.
Editor: Henny