MAKASSAR, LINKSULSEL.COM– Himpunan Alumni Institut Pertanian Bogor (IPB) Sulsel menggelar acara nonton bareng (nobar) film Baco Becce, Minggu 23 September 2018.
Acara nobar itu berlangsung di Cinema XXI Mall Panakukkang dan dihadiri sebanyak 30 orang pengurus. Mereka akan menyaksikan bersama film karya sutradara Rere Art2Tonic tersebut pada pukul 14.30 Wita.
Ikatan Alumni IPB Sulsel mengapresiasi dan mendukung atas lahirnya Film Baco Becce ini.
“Film lokal ini patut kita dukung agar karya seniman lokal kita semakin terangkat,” kata Sekjen Himpunan Alumni IPB Sulsel, Andi Ihwan Patiroy, Minggu 23 September 2018.
Ihwan melanjutkan, ia sebagai salah satu anggota HIPMI Sulsel juga sangat kagum atas usaha para pengurus HIPMI Sulsel, Kaltim, Bali dan Papua yang berhasil melahirkan Film Baco Becce ini.
“Banyak alumni yang penasaran dengan film ini,” imbuhnya.
Ahmad Rusli