MAKASSAR, LINKSULSEL.COM- Resmob Polsek Panakkukang bersama timsus Polda Sulsel telah meringkus seorang pelaku pencurian di RS. Grestelina Kota Makassar.
Kasubbag Humas Polrestabes Makassar AKP Alex Dareda mengatakan aksi pencurian yang dilakukan seorang IRT inisial HS alias Nia (22) warga Inspeksi Kanal Jalan A.P. Pettarani itu terungkap berkat adanya rekaman CCTV di RS tersebut.
“Pelaku terekam CCTV pada hari selasa (21/05/2019) mengambil dua unit handphone 1 samsung note 9 warna ocean blue dan 1 Vivo Y65 warna putih menggunakan talkum memasuki setiap ruangan”,ungkapnya.
Setelah melihat CCTV resmob Polsek Panakkukang bersama resmob Polda Sulsel kemudian melakukan penangkapan pada hari Jumat (24/05/2019) sekitar pukul 02.00 wita terhadap seorang perempuan yang diketahui berinisial HS alias Nia di rumahnya Inspeksi Kanal Jalan A.P.Pettarani.
Lanjut Kasubbag Humas, Modus pelaku menggunakan talkum memasuki setiap ruang rawat inap rumah sakit dan memeriksa satu persatu ruangan yang dimana keluarga penjaga dalam keadaan tertidur dan lalai meletakkan HP sehingga pelaku langsung mengambil HP tersebut lalu kabur.
Dari tangan pelaku diamankan barang bukti dua handphone hasil curian serta satu pasang talkum yang di gunakan pelaku saat melakukan aksinya.
Selanjutnya pelaku bersama barang bukti dibawah ke Polsek Panakkukang guna penyidikan lebih lanjut.
Editor: Triutami