
MAKASSAR, LINKSULSEL.COM- Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Wahyu Dwi Ariwibowo, SIK bersilaturahmi kamtibmas dengan pengurus konfederasi dan federasi serikat pekerja sekota Makassar.
Silaturahmi ini berlangsung di aula Mappaodang Polrestabes Makassar, Jum’at siang (26/4/2019) dalam rangka kegiatan memperingati Mei Day 2019.
Kombes Pol Wahyu Dwi Ariwibowo, SIK dalam pertemuan tersebut mengharapkan Mei Day yang nantinya dilaksanakan dapat berjalan dengan baik.
“Tujuan dan niat kita sama dalam melaksanakan kegiatan Mei Day dapat berjalan baik dan kondusif,” tuturnya.
Kehadiran pengurus konfederasi / federasi serikat pekerja sekota Makassar dalam pertemuan tersebut sangat diapresiasi oleh Kapolrestabes Makassar.
“Itu suatu penghormatan, penghargaan bagi saya bisa hadir di sini, berarti ada niat untuk kita melaksanakan peringatan Mei Day dengan baik,” ucapnya.
Editor: Henny