
MAKASSAR, LINKSULSEL.COM- Ketua Koordinator Cabang VI (Korcab VI) Daerah Jalasenastri Armada II (DJA II) Ibu Risanti Dwi Sulaksono melaksanakan kunjungan dan silaturahmi kepada para Warakawuri Angkatan Laut Republik Indonesia (ALRI) yang merupakan istri dari Prajurit TNI-AL yang telah pensiun dan meninggal dunia, Senin 13 Mei 2019.
Kunjungan dilaksanakan di Perumahan Perumahan Pondok Sudiang Asri II Jalan Asrama Haji Sudiang Makassar.
Satu persatu rumah para Warakawuri ALRI yang terletak di dekat Asrama Haji Sudiang ini dikunjungi oleh Ketua Korcab VI DJA II beserta rombongan. Rasa haru bercampur bangga tampak dalam wajah para ibu-ibu dari Warakawuri saat menyambut rombongan Ketua Umum Jalasenastri. Moment ini sejenak mengingatkan mereka dalam masa dahulu saat menjadi seorang Ibu Jalasenastri yang selalu setia mendampingi suami dalam penugasan dimanapun tempatnya.
Dalam sambutan hangatnya, Ketua Korcab VI DJA II menyampaikan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk silaturahmi dan berbagi berkah di bulan suci Ramadhan sebagai bentuk rasa akan kepedulian dalam menumbuhkan kerukunan serta mempererat tali silaturahmi yang sudah lama terjalin. “Mewakili dari pengurus Korcab VI DJA II, saya mengucapkan terima kasih kepada Ibu atas sambutan yang telah diberikan”, ujarnya.
Perwakilan dari Warakawuri juga mengucapkan terima kasih atas kunjungan Ketua Korcab VI DJA II beserta rombongan yang telah meluangkan waktunya untuk bersilaturahmi ke tempat tinggal mereka. “Walaupun suami sudah tidak ada, tetapi kami masih dianggap keluarga besar TNI, kalaupun ada kegiatan kami selalu diundang”, Ujar Ibu Arsyad salah satu Warakawuri yang rumahnya dikunjungi ini.
Di kunjunganya pula, Ketua Korcab VI DJA II memberikan tali asih kepada para Warakawuri yang merupakan wujud dan sebuah simbol kepedulian kasih sayangnya untuk kebersamaan, kekeluargaan dan berbagi kebahagiaan.
Hadir mendampingi Ketua Korcab VI DJA II, Wakil Ketua Korcab VI DJA II Ibu Inca Hanarko Djodi Pamungkas dan para pengurus Korcab VI DJA II.
Editor: Henny