• Anggota DPRD Makassar Pastikan Perbaikan Infrastruktur di Kelurahan Kaluku Bodoa
    Oleh | Jumat, 5 Januari 2024 | 14:29 WITA

    MAKASSAR, LINKSULSEL.COM- Anggota DPRD Makassar Abdul Wahab Tahir memastikan perbaikan infrastruktur jalan dan saluran drainase di Kelurahan Kaluku Bodoa, Kecamatan Tallo, akan dikerjakan tahun ini.

    Abdul Wahab Tahir menyampaikan itu saat melakukan kunjungan daerah pemilihan (Kundapil) di Kelurahan Kaluku Bodoa, Kecamatan Tallo, Makassar, Jumat 5 Januari 2024.

    Wahab Tahir mengaku Kundapil ini berfokus pada perbaikan infrastruktur yang ada di beberapa titik di Kelurahan Kaluku Bodoa, seperti jalanan dan saluran drainase.

    “Tahun ini kelurahan kaluku bodoa akan mendapat bantuan dana perbaikan jalan dan drainase lewat Dinas PU,” ujar Wahab.

     

     

    Editor: Ahmad Rusli