• Wali Kota Makassar Lantik Andi Ansar sebagai Sekda
    Oleh | Senin, 28 Januari 2019 | 15:28 WITA

    MAKASSAR, LINKSULSEL.COM– Teka-teki siapa yang akan menduduki kursi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar akhirnya terjawab sudah. Bertempat di Gedung CCC, Jalan Metro Tanjung Bunga Makassar, hari ini, Senin 28 Januari 2019, Wali Kota Makassar, Mochammad Ramdhan ‘Danny’ pomanto resmi melantik Ir. H. Andi Muhammad Ansar sebagai Sekda Makassar.

    Mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Makassar ini setelah melalui waktu yang panjang, akhirnya diputuskan untuk menjabat Sekda Makassar.

    Ribuan pasang mata menghadiri pelantikan ini.

    Wali Kota Makassar, Danny Pomanto mengatakan pelantikan Sekda kali ini berbeda dengan sebelumnya, pasalnya pemilihan Sekda kali ini melalui lelang jabatan yang panjang, bukan melalui penunjukan langsung.

    “Hari ini selain pelantikan juga merupakan silaturahim akbar, karena RT RW se Kota Makassar hadir,” kata Danny.

    Tak lupa dalam acara pelantikan, Danny mengucapkan terima kasih banyak kepada Pejabat Sekda Makassar, dr. Naisyah Azikin yang telah bertugas selama enam bulan lamanya.

    “Terima kasih kepada ibu dokter yang telah menjalankan tugasnya. Saya tahu tugas Sekda ini berat, tapi ibu sudah menjalankan tugas dengan baik,” imbuh Danny.

    Di acara pelantikan, Wali Kota Danny pun turut menyampaikan sejumlah keberhasilan Makassar di era kepemimpinannya. Diantaranya berhasil menekan inflasi, meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Makassar, meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan menurunkan gini ratio.

    Turut hadir dalam pelantikan, Wakil Wali Kota Makassar, Syamsu Rizal, Pejabat Sekda Makassar, dr. Naisyah Azikin, PJ Sekda Provinsi Sulsel, Azhari Radjamilo, Ketua TP PKK Makassar, Indira Jusuf Ismail dan seluruh pimpinan SKPD, Camat, Lurah se Kota Makassar.

    Editor: Ahmad