• Maksimalkan Persiapan Jelang Pemilu, Komisioner KPU Sulsel Temui Gubernur
    Oleh | Kamis, 21 Maret 2019 | 18:52 WITA

    MAKASSAR, LINKSULSEL.COM- Demi mendorong pemutakhiran Daftar Pemilih Tetap (DPT) 7 Komisioner Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Provinsi Sulawesi Selatan menemui Gubernur Sulsel, HM Nurdin Abdullah, di Rumah Jabatan Gubernur, Jalan Jendral Sudirman, Kamis 21 Maret 2019.

    Ketua KPU Provinsi Sulsel, Misnah M Attas mengaku, pertemuan dengan Gubernur Sulsel kali ini untuk mempersiapkan kegiatan pelatihan untuk anggota KPU se-Sulsel bersama stakeholder yang ada.

    Kedatangan Komisioner KPU Sulsel inipun direspon positif oleh Gubernur Nurdin Abdullah. Terlebih agenda besar yangakan selenggarakan KPU yakni Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) tinggal beberapa pekan lagi.

    “Kami juga meminta untuk difasilitasi dengan para pihak, Forkompinda, BMKG, Telkom, PLN,” ungkap Misnah Attas usai bertemu Nurdin Abdullah.

    Selain itu KPU Sulsel juga berharap difasilitasi dalam hal pengadaan aplikasi untuk mempermudah rekapitulasi pada saat pemilihan.

    “Aplikasi ini akan jadi referensi untuk KPU. Alplikasi ini juga sudah ada sistemnya di KPU pusat,” pungkasnya.

     

     

    Editor: Henny