• Maju Calon Legislator Sulsel, Kanita Kahfi: Politik adalah Jalan Mulia
    Oleh | Selasa, 7 Agustus 2018 | 16:20 WITA

    MAKASSAR, LINKSULSEL. COM – Pemilihan anggota legislatif tidak lama lagi akan segera dihelat. Puluhan ribu calon wakil rakyat dipastikan mewarnai perebutan kursi parlemen baik di Pusat, Provinsi, maupun Kabupaten/Kota. Berdasarkan jadwal tetap KPU, Pemilu serentak akan dilaksanakan pada 17 April 2019.

    Salah satu nama potensial yang patut diperhitungkan datang dari Partai Amanat Nasional (PAN). Ialah Nurkanita Maruddani Kahfi, politisi perempuan muda PAN maju dan siap berkompetisi merebut kursi parlemen DPRD Provinsi Sulawesi Selatan.

    Kanita, sapaan akrabnya memilih berjuang di Daerah Pemilihan Makassar A yang terdiri dari 11 Kecamatan di Kota Makassar. Kader Muhammadiyah ini menyakini dengan pengalaman dan kemampuan yang dimiliki, niat untuk menjadi seorang wakil rakyat telah bulat serta siap memperjuangkan aspirasi masyarakat Sulawesi Selatan pada umumnya dan secara khusus bagi masyarakat di daerah pemilihannya.

    “Nawaitu ini telah bulat. Saya siap berjuang menjadikan kondisi masyarakat Sulawesi Selatan lebih baik dari saat ini. Tidak hanya dari dalam diri, dorongan dari berbagai kalangan dan tokoh masyarakat juga merupakan pertimbangan penting untuk mengawali langkah saya,” ucap Kanita.

    Putri dari Ashabul Kahfi yang merupakan Ketua DPW PAN Sulsel ini menambahkan berada dalam lingkaran kehidupan politik yang selama ini digeluti menjadi latar gerakan bahwa aspirasi yang datang dari masyarakat bukan sekedar didengar. Tapi perlu tindakan konkrit agar mampu menyelesaikan masalah yang selama ini dihadapi masyarakat.

    “Lebih dari satu dekade, saya hidup dan berkecimpung dalam dunia politik. Ini adalah tantangan tersendiri. Dalam rel politik yang saya jalani, pandangan saya masih tetap sama bahwa ini merupakan salah satu jalan mulia demi berbuat lebih untuk masyarakat. Masalah-masalah yang dihadapi masyarakat perlu dituntaskan atau setidaknya mampu kita minimalisir”, tambah Wakil Ketua DPW PAN Sulsel tersebut.

    Ketua Bidang Ideologi dan Politik KNPI Sulsel ini juga tak lupa mengajak kalangan pemuda untuk melek politik. Baginya ide-ide anak muda dibutuhkan dalam menghadapai era sekarang juga mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs).

    “Saya mengajak para pemuda untuk turut serta dalam gerakan politik. Anak-anak muda penuh dengan ide kreatif dan inovatif. Keterlibatan pemuda akan mendorong perubahan serta mencapai tujuan pembangunan yang berkelanjutan,” pungkasnya.