PALOPO, LINKSULSEL.COM– Kota Palopo, dahulu disebut Kota Administratip (Kotip) Palopo dan merupakan Ibu Kota Kabupaten Luwu. Tanggal 2 Juli 2002 menjadi salah satu tonggak sejarah perjuangan pembangunan Kota Palopo. Pada akhirnya Kota Palopo menjadi sebuah Daerah Otonom, dengan bentuk dan model pemerintahan serta letak wilayah geografis tersendiri, berpisah dari induknya yakni Kabupaten Luwu.
Hari ini, bertepatan dengan 17 tahun kota Palopo, Wakil Gubernur Andi Sudirman Sulaiman menghadiri Rapat Paripurna HUT Ke 17 Kota Polopo di Ruang DPRD Kota Palopo, Selasa (2/7).
Dalam sambutannya, Wagub memaparkan sesuai dengan visi misi Gubernur Sulsel, Pemprov terus melakukan pembangunan di seluruh wilayah Kabupaten/Kota di Sulawesi Selatan.
“Bapak Gubernur terus menekankan percepatan pembangunan di Sulawesi Selatan, Pemerataan pembangunan dengan fokus kepada infrastruktur, irigasi pertanian, dan kesehatan”, kata Andi Sudirman Sulaiman.
Andi Sudirman Sulaiman juga mengajak kepada Pemerintah dan Masyarakat Kota Palopo untuk bersama sama bekerja yang baik untuk Sulawesi Selatan.
“Bapak gubernur sangat peduli kepada Masyarakat Kota Palopo. Bersinergi, bersama sama, dan fokus bekerja pada semua program sehingga akan mendapatkan hasil yang maksimal”, terangnya.
Wagub juga menekanka pentingnya sinergi dalam membangun Palopo yang lebih maju.
“Pemerintah Kota, Pemerintah Provinsi, dan Pemerintah Pusat terus bersinergi untuk mewujudkan Kota Palopo Maju, Sulawesi Selatan Maju dan semakin Inovatif”, ungkap Andi Sudirman Sulaiman di akhir sambutannya.
Editor: Henny