• Didampingi Camat Panakkukang, Tenri Lantik Wakil Ketua TP PKK Panakkukang dan Ketua TP PKK Kelurahan
    Oleh | Sabtu, 29 Desember 2018 | 05:36 WITA

    MAKASSAR, LINKSULSEL.COM– Didampingi Camat Panakkukang Andi Pangeran Nur Akbar Ketua TP PKK Kecamatan Panakkukang dr. Tenri Sanna, Sp.THT-KL, M.Kes melantik Wakil Ketua TP PKK Kecamatan Panakkukang serta Ketua TP PKK Kelurahan di ruang kerjanya, Kamis (27/12/18).

    Adapun 7 Ketua TP PKK Kelurahan yang dilantik mereka adalah Ketua TP PKK Kelurahan Paropo, Tello Baru, Karampuang, Panaikang, Masale, Tamamaung dan Kelurahan Karuwisi.

    Ketua TP PKK Kecamatan Panakkukang dr. Tenri dalam sambutannya berharap para Ketua TP PKK Kelurahan yang baru dapat bekerja jauh lebih baik dari sebelumnya dan dapat bersinergi dengan masyarakat.

    “Pergantian merupakan hal yang biasa, saya berharap semoga yang Ketua TP PKK Kelurahan yang baru dapat mengemban amanah dengan baik,” ujarnya.

     

    “PKK adalah garda terdepan dalam gerakan pemberdayaan masyarakat serta peningkatan kesejahteraan masyarakat, Saya berharap kita semua dapat bersinergi dengan pemerintah dan seluruh masyarakat di kelurahanta,” ujar Ketua TP PKK Kecamatan Panakkukang mengakhiri sambutannya.

    Editor: Ahmad