• Danny Pomanto Dapat Nama Kehormatan dari Keluarga Padjonga Daeng Ngalle
    Oleh | Kamis, 28 Februari 2019 | 17:17 WITA

    TAKALAR, LINKSULSEL.COM- Keluarga besar H. Padjonga Daeng Ngalle Karaeng Polongbangkeng bersama Keluarga besar Ranggong Dg. Romo dan para Veteran berkumpul di kediaman Drs. H. A. Makmur Sadda, MM menggelar peringatan hari gugurnya Pahlawan Nasional Ranggong Dg. Romo (Panglima Lapri) dan mengenang hari wafatnya Pahlawan Nasional H. Padjonga Dg. Ngalle (Penasehat Lapris) sekaligus silaturahmi dan pemberian nama kehormatan kepada Wali Kota Makassar, Ir. Moh. Ramdhan Pomanto sebagai “Karaeng Salamaka”, Kamis 28 Februari 2019.

    Pemberian nama kehormatan ini sebagai ucapan terima kasih dari keluarga besar H. Padjonga Dg. Ngalle Karaeng Polongbangkeng kepada Ir. Moh.Ramdhan Pomanto atas jasanya mengabadikan nama H. Padjonga Dg. Ngalle menjadi nama jalan di Kota Makassar.

    Dalam sambutannya Makmur Sadda menyampaikan, sebelumnya pihaknya melakukan pertemuan keluarga terkait kegiatan ini dan keluarga sepakat hari ini sebagai momen tepat untuk mengucapkan terima kasih kepada Walikota Makassar.

    “Sebelum kita memberikan nama kehormatan kepada Ir. Moh. Ramdhan Pomanto Walikota Makassar, terlebih dahulu keluarga besar H. Padjonga Dg. Ngalle melakukan pertemuan untuk membahas acara ini,” paparnya.

    Sementara itu, Ketua LVRI, Tajuddin Karaeng Lewa mengungkapkan veteran itu ada dimana-mana tapi tidak kemana-mana.

    “Jangan memandang sebelah mata veteran karena berkat perjuangan mereka negara ini ada,” tegasnya.

    Adapun Wali Kota Makassar, Danny Pomanto mengatakan, pemberian nama jalan H. Padjonga Dg. Ngalle di Makassar sebagai kewajiban pemerintah kota dalam meneruskan perjuangan sebagai anak bangsa.

    “Sejarah bahagia untuk merebut masa depan tidak ada hari ini tanpa hari esok tidak ada masa depan tanpa masa lalu,” kata Wali Kota Makasaar yang memiliki latar belakang arsitek ini.

    Sebelum ke acara pemberian nama kehormatan, Danny Pomanto menyempatkan berziarah ke makam H. Padjonga Daeng Ngalle.

     

    Editor: HU