• Berbagai Lomba Akan Meriahkan HUT RI di Sulbar
    Oleh | Jumat, 10 Agustus 2018 | 15:22 WITA

    MAMUJU, LINKSULSEL.COM – HUT RI ke-73 di Sulawesi Barat akan dimeriahkan berbagai perlombaan. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pemuda Olahraga Sulbar yang juga sebagai koordinator lomba, Muhammad Hamzih dalam rapat persiapan HUT RI ke-73  yang berlangsung di ruang pertemuan lantai 2 Kantor Gubernur Sulbar, Rabu, (8/8) yang dipimpin Staf Ahli Bidang Pembangunan Ekonomi, Kaharuddin.

    Kata Hamzih, ada beberapa perlombaan yang akan dipertandingkan. Antara lain, dimulai dari,sepak takraw putera, bola volly putera-puteri, lomba nyanyi ASN dan PTT, senam malaqbiq, lomba lari karung pimpinan OPD, pertandingan bulu tangkis yang diikuti semua OPD, lomba pengucap Undang-undang dasar, lomba pembacaan pors pegawai, lomba kebersihan antar OPD, lomba balap becak khusus warga yang tidak mampu dan defile.

    Terkait kesiapan pasukan pengibar bendera, selaku Kadis Pemuda Olahraga, dia  sudah melakukan kontrol, dimana pasukann pengibar bendera sudah ditraining dan diberi pembekalan dalam menghadapi peringatan kemerdekaan tersebut.

    “Terkait juri perlombaan, kita tidak akan mengambil panitia dari ASN Pemprov, tetapi jurinya diambil dari luar,” sebut Hamzih yang juga pernah menjabat sebagai Kepala Biro Humas dan Protokol.

    Sementara Staf Ahli Bidang Ekonomi Pembangunan mengemukakan, suksesnya pelaksanaan HUT RI tergantung dari semua pihak. Selain itu, juga dibutuhkan kesadaran dan kedisiplinan dari masing-masing SKPD mengingat agenda HUT kemerdekaan tahun lalu dinilai masih kurang maksimal. Hal tersebut diberlakukan tidak hanya bagi pimpinannya, tetapi juga berlaku bagi para ASN.

    “Saya minta direnungan suci nanti, kiranya para pimpinan SKPD semuanya hadir bersama-sama dalam renugan suci itu,” imbuh kaharuddin.

    Rapat dihadiri  pimpinan OPD lingkup Pemprov Sulbar, unsur Forkopinda Sulbar dan para tamu undangan. (HMS)

    Editor : Jesi Heny